Tawassulnya Nabi Adam as Kepada Nabi Muhammad SAW

     Kebanayakan orang salah mengartikan hakikat dari tawassul sehingga mereka menolak keras melakukan ziarah dan membacakan fatihah kepada para ulama,sholihin ,anbiya ,dan auliya 

Mereka berpendapat bahwa tawassul ialah salah satu perbuatan musyrik karna menurut keyakinan mereka tawasul ialah meminta sesuatu yang di inginkan selain kepada Allah SWT tapi kepada makhluk

Untuk meluruskan ausmsi mereka yang menyimpang  kami akan menampilkan beberapa referensi terkaiat arti dari haqiqat tawassul sendiri yaitu sbb: 

a. tawassul adalah salah satu cara berdoa yang membuka celah untuk bertawajjuh kepada Allah SWT melalui prantara atau wasithoh kepada para kekaasih Allah SWT namun hakikatnya adalah meminta kepada Allah SWT

b. tawassul adalah seorang yang meminta pertolongan lewat makhluk karna dia mencintainya dan meyakini bahwa Allah SWT juga mencintainya karena adanya potesi yang lebih besar untuk terijabah di bandingkan meminta kepada Allah SWT  dengan diri sendiri tanpa lantaran para anbiya,auliya dan sholihin apa daya diri kita yang begitu kotor dan sangat tidak pantas jika berhadapan dengan Allah SWT
    
Kalau di logikan seperti halnya seseorang yang meminta kepada seorang raja tentu andaikan keinginan kita ingin di Terima Raja tentu lewat orang yang deket dengan raja 
   
Dalam tawassul sendiri ternyata terdapat rahasia yang begitu dahsyat di ceritakan bahwa ketika nabi Adam SAW melakukan kesalahan lalu berkata kepada Allah SWT: 

ya Tuhan ku, 

Aku meminta kepadamu dengan nama Muhammad agar engkau mengampuni kesalahanku lewat keistimewaan yang ada pada diri Muhammad SAW 

Lalu Allah SWT berkata: bagaimana kamu bisa mengetahui nama Muhammad SAW sementara aku belum menciptaknnaya 

Lalu nabi Adam as berkata: ya Tuhan ku, ketika engkau menciptakan ku lalu meniupkan ruh kepadaku ketika itu aku mengangkat kepala ku lalu aku melihat tulisan Lailahaillahu muhammadar rosululullah yang terdapat di tiang arsy

Maka aku meyakini engkau tidak mungkin menyandarkan sebuah nama yang berdampingan dengan engkau terkecuai dia adalah makhluk yang paling engkau cintai 

Lalu Allah SWT berkata kepada adam kamu benar wahai Adam bahwa  Muhammad merupakan makhluk yang sangat kami cintai kamu telah berdoa kepada saya dengan nama Muhammad maka aku mengampuni kesalahanmu andaikan bukan karna muhammad tentu aku tidak akan menciptakanmu wahai Adam.... 

Di sarikan dari kitab mafahin yajibu an tushohah 
Karangan Syekh Sayyid muhamad Alawi al maliki al hasani 


Sekian terima kasih semoga artikel ini bisa membantu pemahaman teman "terkait makna dari tawassul sehingga teman "bisa mengamalkanya 
Amiin ya robbal alamin 

Jangan lupa kunjungi terus berita terupdate seputar islam hanya di 
https://www.santrimengaji.my.id

Salam hormat kami 
Penulis... 

Posting Komentar